Rais Aam PBNU Resmikan Kampus II Unusida
[vc_row][vc_column][vc_column_text]Momen sakral peringatan Harlah NU yang ke-99 yang bertepatan jatuh pada 16 Rajab 1443 H atau 17 Februari 2022 kali ini menjadi sangat istimewa bagi keluarga besar sivitas akademika Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (Unusida). Pasalnya, Momen lahirnya NU kali ini juga dibarengi oleh peresmian Gedung Kampus II Unusida oleh Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH. Miftachul Akhyar, Kamis (17/02/2022).
Kampus II Unusida yang berlokasi di jalan Lingkar Timur KM 5,5, Desa Rangkahkidul, Kecamatan/Kabupaten Sidoarjo saat ini menjadi pusat seluruh pelayanan Unusida, setelah sebelumnya berlokasi di Kampus I, Sidoklumpuk, Sidokumpul, Sidoarjo.
Pada kesempatan tersebut, Wakil Ketua Umum (Waketum) PBNU KH Zulfa Musthofa turut mendampingi Rais Aam PBNU. Kiai Zulfa sangat mengapresiasi kegiatan peresmian yang dilaksanakan di tengah-tengah puncak peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-99 Nahdlatul Ulama (NU) tersebut.
“Semoga peresmian di tengah puncak peringatan Harlah ke-99 NU NU ini merupakan langkah awal majunya Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo, menjelang 100 tahun Nahdlatul Ulama yang memiliki tema ‘Merawat Jagat, Membangun Peradaban’,” kata Kiai Zulfa.
Lebih lanjut, Kiai Zulfa berharap agar Unusida nantinya dapat mewujudkan tema besar Harlah ke-99 NU itu, yakni dengan mencetak generasi penerus yang menjadi pelopor merawat bumi dan dijaga dari kerusakan perilaku orang yang hidup di atasnya.
“Semoga dengan kampus ini, akan lahir lulusan yang bisa membangun peradaban, karena memang NU lahir untuk sebuah peradaban. Kita tahu, Hadratussyekh KH. M. Hasyim Asy’ari dan para muassis yang lain membangun NU untuk peradaban Indonesia dan manusia secara umum, serta membangun peradaban Ahlussunah wal Jamaah,” tegasnya.
Rektor Unusida, Dr. H. Fatkul Anam, M.Si., mengungkapkan bahwa pihaknya sedang menyiapkan program Pesantren Mahasiswa untuk para santri di Pondok Pesantren.
“Peresmian ini sangat istimewa karena juga bertepatan dengan Harlah NU yang ke-99. Semoga setelah ini Unusida dapat semakin berkembang dengan baik,” katanya.
Saat ini, terdapat 10 Program Studi di Unusida, yakni: Teknik Industri, Teknik Kimia, Teknik Lingkungan, Teknik Informatika, Sistem Informasi, Desain Komunikasi Visual (DKV), Manajemen, Akuntansi, Pendidikan Guru SD, dan Pendidikan Bahasa Inggris. Adapun jumlah keseluruhan mahasiswa saat ini total berjumlah sekitar 2000 mahasiswa.
Sejumlah prestasi juga telah berhasil diraih oleh Unusida, di antaranya meraih peringkat pertama kategori Badan Hukum Perkumpulan Nahdlatul Ulama dalam Penghargaan Kampus NU terbaik Nasional tahun 2020. Secara nasional, Unusida juga menduduki peringkat 743 di antara 4.504 perguruan tinggi se-Indonesia.
Secara akademik, mahasiswa Unusida juga tak kalah. Hal itu dibuktikan dengan Mega Firdaus. Mahasiswi jurusan Pendidikan Bahasa Inggris ini meraih predikat sebagai terbaik pertama oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) di Wilayah VII dalam Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) 2021 yang digelar oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud- Ristek).
Dalam Peresmian ini tampak juga dihadiri juga oleh Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Sidoarjo, KH Zainal Abidin, Pimpinan Badan Otonom (Banom) NU Sidoarjo serta tamu undangan lainnya.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]