UNUSIDA Bersholawat, Puncak Perayaan Hari Lahir ke-9 Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo 1

UNUSIDA Bersholawat, Puncak Perayaan Hari Lahir ke-9 Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo

Sidoarjo – Dalam rangka memperingati Hari Lahir Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo yang ke-9 pada tanggal 4 Juli 2023 mendatang, beragam acara telah diselenggarakan. Diantaranya English Festival, E-Sport, Tenis Meja, Mural, Lomba Karya Tulis Ilmiah, Festival Banjari, Jalan Sehat, Lomba Tumpeng, UNUSIDA Bersholawat, Orasi Ilmiah, dan Donor Darah.
UNUSIDA Bersholawat merupakan puncak dari rangkaian acara yang diadakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa UNUSIDA pada tanggal 2 Juli 2023 dan dibuka untuk Umum. Acara ini merupakan yang pertama di UNUSIDA, bertempat di lapangan Gedung Kampus 2 UNUSIDA Safe n Lock Rangkah Kidul Kab. Sidoarjo. Yang mana pada acara ini menghadirkan 2 Guest Star ternama. Beliau adalah Gus Ghofur Munsyid Ahbaabul Musthofa Kudus dan Gus Ahmad Kafabihi dari Pondok Pesantren Lirboyo Kediri. Hadrah Majelis Maulid wa Ta’lim Riyadlun Nabawi Sidoarjo dan Nahdlatus Syubban turut memeriahkan acara UNUSIDA bersholawat.

UNUSIDA Bersholawat, Puncak Perayaan Hari Lahir ke-9 Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo 2Rangkaian acara UNUSIDA Bersholawat meliputi Khataman Al-Qur’an oleh Mahasiswa/i Tahfidzul Qur’an UNUSIDA, Istighosah dan Pembacaan Simtut Duror, serta dimeriahkan oleh puluhan bazar UMKM. “Dengan di adakannya UNUSIDA Bersholawat, kami berharap semoga di Harlah yang ke-9 ini UNUSIDA mendapat barokah sholawat serta dimudahkan dalam mewujudkan harapan kedepannya,” harap dari Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo, Bapak Dr. H. Fatkul Anam M.Si. Presiden Mahasiswa Saudara Dzulfikar, juga menyampaikan semoga di harlah yang ke-10 nanti dapat menyelenggarakan UNUSIDA Bersholawat lagi dengan lebih meriah. (rn/rn)

UNUSIDA Bersholawat, Puncak Perayaan Hari Lahir ke-9 Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo 3

Mahasiswa Prodi Manajemen UNUSIDA Menggagas Pelatihan Digital Marketing untuk Pengembangan UMKM di Era 5.0 4

Mahasiswa Prodi Manajemen UNUSIDA Menggagas Pelatihan Digital Marketing untuk Pengembangan UMKM di Era 5.0

Sidoarjo – Senin, 26 Juni 2023 Himpunan Mahasiswa Prodi Manajemen melaksanakan kegiatan Pelatihan dengan tema “Pemanfaatan Digital Marketing di Era 5.0 untuk Pengembangan UMKM”. Digital Marketing sendiri merupakan strategi pemasaran dengan menggunakan teknologi. Mengingat saat ini sudah memasuki era Society 5.0, maka diadakannya acara ini merupakan urgensi yang sangat penting untuk menunjang kemampuan Mahasiswa Prodi Manajemen.

Mahasiswa Prodi Manajemen UNUSIDA Menggagas Pelatihan Digital Marketing untuk Pengembangan UMKM di Era 5.0 5HIMA Prodi Manajemen mengundang tiga narasumber dalam pelatihan ini, di antaranya Ibu Edita Rachma Kamila, S.M M.M selaku Dosen Manajemen UNUSIDA, Bapak Ori Hariansyah, S.Th.I., S.Psi., MSc selaku CEO dari K3 Consultant & Ori Fried Chicken, Ibu Ailsa Rania Azizy, S.S selaku Digital Content Creator. Narasumber yang dihadirkan merupakan narasumber yang ahli dalam bidang Digital Marketing, sehingga kualitas ilmu yang di berikan tidak diragukan lagi.

Pelatihan Digital Marketing ini juga bertujuan untuk mengenalkan sekaligus mengajarkan bagaimana optimalisasi dari pemanfaatan Digital Marketing yang semakin hari semakin maju kian pesat. Selain itu, dalam kegiatan ini juga membahas perizinan usaha. Seberapa penting perizinan tersebut dan cara mengajukan perizinan usaha. Sasaran peserta Pelatihan Digital Marketing diperuntukkan bagi seluruh Mahasiswa Prodi Manajemen Angkatan 2021 dan 2022. “Harapan kita dari diadakannya acara ini supaya Mahasiswa Prodi Manajemen dapat menentukan planning usaha mulai dari sekarang. Menjadikan mahasiswa sebagai Entrepreneur muda”, ucap Bitha Wakil Ketua Hima Prodi Manajemen. (rn/rn)

Mahasiswa Prodi Manajemen UNUSIDA Menggagas Pelatihan Digital Marketing untuk Pengembangan UMKM di Era 5.0 6Mahasiswa Prodi Manajemen UNUSIDA Menggagas Pelatihan Digital Marketing untuk Pengembangan UMKM di Era 5.0 7

Mahasiswa Prodi Manajemen UNUSIDA Menggagas Pelatihan Digital Marketing untuk Pengembangan UMKM di Era 5.0 8Mahasiswa Prodi Manajemen UNUSIDA Menggagas Pelatihan Digital Marketing untuk Pengembangan UMKM di Era 5.0 9

UNUSIDA Gelar Lomba Unik, Mural Pagar Dinding Turut Meriahkan Harlah Ke-9 10

UNUSIDA Gelar Lomba Unik, Mural Pagar Dinding Turut Meriahkan Harlah Ke-9

Sidoarjo – Dalam rangka memperingati Hari Lahirnya yang ke 9, UNUSIDA (Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo) menggelar lomba mural yang diikuti oleh 2 kelompok mahasiswa Prodi DKV dan 1 kelompok mahasiswa Prodi PGMI. Acara tersebut bertempat di Pagar Timur Kampus 2 Lingkar Timur UNUSIDA, Ahad (25/06). Kegiatan Lomba Mural tersebut merupakan salah satu rangkaian acara menuju puncak perayaan Hari Lahir UNUSIDA yang akan digelar pada tanggal 2 Juli mendatang dengan mengusung tema “Sinergi Kuat UNUSIDA Hebat”.

UNUSIDA Gelar Lomba Unik, Mural Pagar Dinding Turut Meriahkan Harlah Ke-9 11Mural merupakan cara menggambar atau melukis di atas media dinding, tembok atau permukaan luas yang bersifat permanen lainnya. Seni mural memiliki manfaat yang sangat kompleks. Di samping manfaat estetika guna meningkatkan daya seni dan imajinasi, juga sebagai media penyampaian suatu pesan tersendiri kepada khalayak melalui citra dari sebuah gambar yang dihasilkan ke publik. Keahlian yang jarang sekali diangkat sebagai perlombaan di perguruan tinggi lain. Hal baru yang dimunculkan oleh Bapak Fajar Nur Yasin, S.Pd., M.Pd selaku Ketua Pelaksana Harlah ini diharapkan memacu kreativitas seni mahasiswa dan upaya pelestarian lingkungan sekitar.

UNUSIDA Gelar Lomba Unik, Mural Pagar Dinding Turut Meriahkan Harlah Ke-9 12Senada dengan Dosen Penanggung Jawab kegiatan ini, harapan akan adanya lomba ini dapat mewadahi minat seni seluruh mahasiswa tidak hanya event ini, juga dapat diteruskan pada tahun ke depannya. “Terima kasih kepada peserta yang telah mengikuti lomba mural, harapan saya lomba ini menjadi ajang kreativitas mahasiswa dalam seni menggambar atau melukis di media tembok. Semoga ke depannya, lomba seperti ini bisa diadakan kembali dan tentunya dengan peserta yang lebih banyak.” Tutur Bapak Muhammad Assegaf Baalwi, S.Pd., M.P.

UNUSIDA Gelar Lomba Unik, Mural Pagar Dinding Turut Meriahkan Harlah Ke-9 13Kegiatan tersebut diharap dapat diadakan kembali karena tidak hanya guna menyalurkan minat bakat mahasiswa. Namun hal ini merupakan wujud kepedulian teman-teman mahasiswa akan lingkungan sekitar kampus. (rn/rn)

Lolos PPK ORMAWA, Mahasiswa Teknik Kimia Inisiasi Kampung Konservasi Toga di Desa Waung Kecamatan Krembung 14

Lolos PPK ORMAWA, Mahasiswa Teknik Kimia Inisiasi Kampung Konservasi Toga di Desa Waung Kecamatan Krembung

Sidoarjo – Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia (HMTK) Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (UNUSIDA) berhasil lolos pendanaan Program Peningkatan Kapasitas (PPK) ORMAWA yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud – Ristek) tahun 2023.

Tim yang terdiri dari mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2020-2022 tersebut berhasil melalui seleksi dengan membahas topik “Kampung Konservasi Toga” dengan judul “Pemanfaatan dan Konservasi Toga Sebagai Upaya Peningkatan Ekonomi di Desa Waung, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo”. Dengan dosen pembimbing Medya Ayunda Fitri, M.T dan anggota yang terdiri dari Akhmad Nafik, Rahmad Budianto, Siti Syefiana Fatmawati, Intan Eka Wulandari, Mochamad Hanafi, Ahmad Hamdani Muslim, Muhammad Abdul Ghofir, Cindy Dwi Cahyani, dan Muhammad Naufal Ilhami

Lolos PPK ORMAWA, Mahasiswa Teknik Kimia Inisiasi Kampung Konservasi Toga di Desa Waung Kecamatan Krembung 15Ketua tim, Cindi Erlin Carlita menyampaikan bahwa awal mula terfikir untuk mengusung tema tentang konservasi toga dari meningkatnya perhatian terhadap budidaya tanaman toga, khususnya di Kecamatan Krembung yang setiap tahunnya terdapat penilaian desa penanaman terbaik.

“Toga banyak dimanfaatkan sebagai minuman kebugaran, ramuan untuk gangguan kesehatan ringan, dan memelihara kesehatan, serta meningkatkan gizi,” jelas mahasiswa Teknik Kimia tersebut.

Lebih lanjut, Cindi menjelaskan, setiap rumah di Desa Waung mayoritas banyak ditanami tanaman toga. Jadi kita mau mengusulkan agar di desa ini dibuatkan pemetaan tanah khusus untuk penanaman toga agar dapat terintegrasi dengan baik.

Penerapan atau program yang akan dilaksanakan di antaranya adalah penataan tanaman toga, pembentukan kawasan konservasi toga, pelatihan budidaya, serta mengolah toga menjadi produk unggulan bagi masyarakat di Desa Waung.

Lolos PPK ORMAWA, Mahasiswa Teknik Kimia Inisiasi Kampung Konservasi Toga di Desa Waung Kecamatan Krembung 16Kepala Desa Waung, Sunarto Mukhlis mengatakan bahwa pihaknya selalu menekankan warganya untuk menanami halaman rumahnya dengan tanaman obat-obatan.

“Memang Desa Waung memiliki produk unggulan yaitu teh telang dan menjadi juara 2 terbaik olahan toga di Kabupaten Sidoarjo tahun 2022,” katanya.

Oleh karena itu, ia berharap dengan adanya program dari mahasiswa UNUSIDA ini dapat meningkatkan pemberdayaan tanaman toga serta dapat meningkatkan pendapatan ekonomi terhadap masyarakat secara umum. (my/my)

Mahasiswa Teknik Lingkungan UNUSIDA Kembali Lolos Pendanaan PKM 2023 17

Mahasiswa Teknik Lingkungan UNUSIDA Kembali Lolos Pendanaan PKM 2023

Sidoarjo – Mahasiswa Teknik Lingkungan Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (UNUSIDA) kembali meraih prestasi di bidang penelitian. Tak tanggung-tanggung, kali ini ada dua judul penelitian yang lolos Program Kreativitas Mahasiswa Riset Eksakta (PKM-RE) yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud – Ristek) tahun 2023.

Dua judul penelitian yang dimaksud yaitu “Pemanfaatan Limbah Cangkang Kerang Dara (Anadara Granosa) dan Lumpur Lapindo Sebagai Adsorben dalam Pengolahan Limbah Batik” dan “Daun Mangga Sebagai Biokoagulan Kekeruhan dan Logam Berat (Pb dan Cd) Akibat Semburan Lumpur Lapindo di Sungai Porong Sidoarjo.”.

Dosen Pembimbing, Ardhana Rahmayanti mengungkapkan keberhasilan ini merupakan bukti nyata atas dedikasi, kerja keras, dan keunggulan mahasiswa UNUSIDA dalam bidang riset eksakta. Tak hanya itu, keberhasilan ini menjadi salah satu implementasi Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) serta upaya mendukung pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) dalam perguruan tinggi.

“Kami bangga melihat semangat inovasi dan kontribusi kalian dalam mengembangkan pengetahuan dan teknologi. Teruslah meneliti, mengeksplorasi, dan memberikan solusi yang berdampak positif bagi masyarakat dan bangsa. Semoga prestasi ini menjadi pijakan untuk pencapaian yang lebih besar di masa depan. Tetaplah bersemangat, teruslah berkarya.” ungkapnya, Kamis (22/06/2023).

Menurutnya, program pembinaan kemahasiswaan ini sangat penting untuk menguji kepekaan mahasiswa terhadap permasalahan di tengah masyarakat, khususnya bagi lingkungan. Selain itu juga menjadi sarana untuk mengaplikasikan materi yang diterima selama kuliah.

Mahasiswa Teknik Lingkungan UNUSIDA Kembali Lolos Pendanaan PKM 2023 18

Mahasiswa Teknik Lingkungan UNUSIDA Kembali Lolos Pendanaan PKM 2023 19Adapun 2 tim penerima pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa Riset Eksakta (PKM-RE) 2023 merupakan mahasiswa yang tergabung dalam Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan (HMTL) UNUSIDA angkatan 2021. Tim pertama terdiri dari Maulana Rizqi Arifuddin (Ketua Pengusul), Annur Rahman, Achmad Danial Firmansyah, Tasya Permatasari, Ruhaini dengan Dosen Pembimbing Ardhana Rahmayanti S.Si,. M.Si., serta tim kedua meliputi Nabila Nur Fauziyah Putri Asmarani (Ketua Pengusul), Rajib Naji Sabri, Moch Faisal Basri dengan Dosen Pembimbing Laily Noer Hamidah, S.Si., M.T. (my/my)

Bertema Rumination, UKM Metafora UNUSIDA Gelar Pameran Foto di ArtLab Lounge Surabaya 20

Bertema Rumination, UKM Metafora UNUSIDA Gelar Pameran Foto di ArtLab Lounge Surabaya

Sidoarjo – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Fotografi Universitas Nadhlatul Ulama Sidoarjo menyelenggarakan pameran foto di ArtLab Lounge Surabaya pada tanggal 10 Juni sampai 11 Juni 2023. Pameran anggota UKM Fotografi 2023 ini bertema “RUMINATION”. Pameran yang bisa diakses untuk ini resmi dibuka oleh Machfudzil Asror, S.Pd.I , M.Pd sebagai Kabag Pelayanan Kemahasiswaan & Alumni pembukaan pameran ditandai dengan pemotongan pita di area pintu pameran.

Bertema Rumination, UKM Metafora UNUSIDA Gelar Pameran Foto di ArtLab Lounge Surabaya 21Ketua Panitia Pameran Rumination, Qonita Muslikhatun Amalia mengatakan, pameran anggota UKM Matefora ini baru berdiri dan diikuti oleh semua anggota lama hingga anggota baru.  “Tujuan diadakannya pameran ini sebenarnya adalah sebagai salah satu wadah agar teman-teman di UKM Metafora dapat berkarya dan sebagai bentuk eksistensi UKM Metafora juga mempunyai ruang untuk “eksis”. Setiap anggota ikut berkontribusi dalam acara ini,” ujar Qonita.

Pada kegiatan kali ini, UKM Metafora memamerkan 47 karya. Tak hanya pameran, kegiatan UKM Metafora kali ini juga menghadirkan talk show fotografi dan music performance. Pameran ini pun disambut oleh mahasiswa UNUSIDA dan seluruh pengunjung ArtLab Lounge. (rn/rn)

Bertema Rumination, UKM Metafora UNUSIDA Gelar Pameran Foto di ArtLab Lounge Surabaya 22Bertema Rumination, UKM Metafora UNUSIDA Gelar Pameran Foto di ArtLab Lounge Surabaya 23Bertema Rumination, UKM Metafora UNUSIDA Gelar Pameran Foto di ArtLab Lounge Surabaya 24Bertema Rumination, UKM Metafora UNUSIDA Gelar Pameran Foto di ArtLab Lounge Surabaya 25

 

Perkuat Tridharma Perguruan Tinggi, UNUSIDA dan UNESA Jalin Kerja Sama 26

Perkuat Tridharma Perguruan Tinggi, UNUSIDA dan UNESA Jalin Kerja Sama

Sidoarjo – Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo dan Universitas Negeri Surabaya telah menandatangani MoU Kerja Sama dengan tujuan meningkatkan mutu Tridharma Perguruan Tinggi, Kamis (08/06/2023). Kerja Sama ini meliputi bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan di Gedung Rektorat Universitas Negeri Surabaya, Jawa Timur.

Dalam sambutannya, Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo Dr. H. Fatkul Anam, M.Si menyampaikan bahwa Universitas Negeri Surabaya ikut membangun nama Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo “Banyak dosen UNUSIDA yang sedang menempuh pendidikan S3 di UNESA dan salah satunya Kaprodi Pendidikan Bahasa Inggris telah menyelesaikan sidang S3 kemarin di kampus ini. Kampus UNUSIDA sedang berproses dan bertumbuh dengan perguruan tinggi lainnya”. Dalam kegiatan ini, Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo didampingi oleh Wakil Rektor Bidang III Pengembangan, Kemahasiswaan, dan Kerja Sama Ali Masykuri, M.Pd.I, Ketua International Relation Office (IRO) Masyitah Noviyanti, S.Pd., M.Hum, Kabiro Hubungan Masyarakat dan Kerja Sama Muhammad Idham Khaliq, S.Sos., M.AP, perwakilan penangung jawab Inkubasi Bisnis Jeziano Rizkita Boyas, S.E., M.M.

Perkuat Tridharma Perguruan Tinggi, UNUSIDA dan UNESA Jalin Kerja Sama 27

Kegiatan ini tidak hanya diisi dengan penandatanganan Kerja Sama, tetapi juga diskusi Senat Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo dengan Universitas Negeri Surabaya terkait program dan struktur organisasi senat Akademik. Antusiasme mereka sangat besar dalam berdiskusi dan belajar tentang bagaimana mereka dapat berperan secara efektif di UNUSIDA. “Sampai saat ini, peran kami dalam memberikan pertimbangan masih dirasakan kurang, sehingga kami ingin meningkatkan pembelajaran dan memperoleh petunjuk tentang langkah-langkah yang perlu dilakukan melalui diskusi yang intens di UNESA” ungkap Dr. H. Fatkul Anam, M.Si.

Perkuat Tridharma Perguruan Tinggi, UNUSIDA dan UNESA Jalin Kerja Sama 28
Ratusan Mahasiswa UNUSIDA Jadi Relawan Sapu Bersih & Ojek 1 Abad NU 29

Ratusan Mahasiswa UNUSIDA Jadi Relawan Sapu Bersih & Ojek 1 Abad NU

Sidoarjo – Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (UNUSIDA) turut berperan dalam menyukseskan perhelatan akbar Harlah 1 Abad NU di Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (07/02/2023). Oleh karena itu, UNUSIDA menyiapkan ratusan relawan sapu bersih dan ojek gratis bagi para jamaah yang hadir dari seluruh penjuru tanah air. Wakil Rektor 3 UNUSIDA, Aly Masykuri menyampaikan, UNUSIDA menerjunkan […]

Sambut 1 Abad NU, PP ISNU Gelar Konferensi Nasional di Unusida 30

Sambut 1 Abad NU, PP ISNU Gelar Konferensi Nasional di Unusida

Sidoarjo – Pimpinan Pusat (PP) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) menggelar Konferensi Nasional dalam menyambut Harlah 1 Abad NU. Kegiatan yang diikuti oleh ratusan guru besar NU tersebut dipusatkan di Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (UNUSIDA), Senin (06/02/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Pimpinan Pusat (PP) ISNU, KH Ali Masykur Musa menyampaikan, tantangan ISNU dalam memasuki abad pertama tidak sama dengan abad ke 2. Tantangan ISNU dan NU ke depan adalah kemandirian ekonomi, pemberdayaan sumber daya manusia, serta pemantapan ASWAJA.

“Jika ekonomi NU dapat bangkit, maka akan menjadi kekuatan ekonomi yang luar biasa dan menjadi kekuatan nasional. Dengan anggota minimal 2 juta masyarakat Indonesia yang hadir di Sidoarjo saat ini saja, dapat mempengaruhi ekonomi nasional bahkan global,” terangnya.

Ia berhadap NU di abad ke 2 dapat mewujudkan hal tersebut. Yaitu kuat di bidang ekonomi, semakin mantap dengan ASWAJA dan ideologi negara, serta pemberdayaan SDM dengan terstruktur, untuk masa depan Indonesia adalah milik NU.

“Saat ini ISNU sudah memiliki 634 guru besar, jika lebih 3000 nanti akan menjadi revolusi NU dengan kebangkitan baru. Meskipun ISNU bukan banom yang baru, namun keberadaan ISNU tidak kalah dengan banom-banom NU yang lain,” ungkapnya.

Kiai Masykur menjelaskan, peran ISNU dalam membangun peradaban pada intinya adalah dengan turut serta dalam menyebarkan Islam yang Rahmatan Lil Alamiin, yaitu dengan menegakkan keadilan dalam hubungan internasional. Seperti yang dicontohkan oleh KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) tentang pemikiran Islam dengan mengedepankan humanisme yang dibalut dengan demokrasi, civil society, dsb.

Seperti dalam hal bernegara dan beragama yang baik, yaitu dengan meyakini Pancasila bukan agama dan tidak akan pernah mengganti agama dalam NKRI.

“Hal tersebut tentunya selaras dengan komitmen NU dan Indonesia sebagai pelopor perdamaian dunia. Sehingga tidak mudah diintervensi, tidak mudah dikonflikkan, serta tidak mudah diperjual belikan,” ujarnya.

Kiai Masykur menyebutkan, tantangan ISNU adalah menghadirkan ASWAJA yang adaptif dengan perubahan. Sebagai banom yang dihuni oleh kalangan intelektual, kader ISNU harus dapat membangun peradaban dengan menghadirkan inovasi di bidang ilmu pengetahuan.

“Saya minta ISNU untuk mengunggulkan intelektual, terus menemukan inovasi pengetahuan baru dalam teori atau aplikasi. NU untuk NU, dan NU untuk Indonesia,” imbuhnya.

Sementara itu, Rektor UNUSIDA, Dr. H. Fatkul Anam, M.Si. menyampaikan sebuah kehormatan bagi UNUSIDA untuk menggelar event nasional. Ia berharap agar konferensi ini dapat menghasilkan rekomendasi yang bermanfaat untuk Nahdlatul Ulama ke depan.

“Beberapa hal tentang penguatan dalam meningkatkan SDM nahdliyin, untuk kepentingan umat dengan percepatan di Abad kedua nantinya,” terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, ia menyebutkan beberapa Prodi di UNUSIDA yang mendapat akreditasi unggul. Hal ini menjadi salah satu kado bagi UNUSIDA dalam menyongsong Abad kedua NU.

Saat ini beberapa dosen UNUSIDA sedang menjalankan studi untuk mencapai target 55% dosen sudah bergelar doktor pada tahun 2026 mendatang.

“Selamat datang di kampus UNUSIDA, kampus perjuangan. Selamat dan Sukses Konferensi Nasional ISNU dalam rangka 1 Abad NU,” pungkasnya.
(my/my)

Mahasiswa PGSD Gelar Gebyar Seni Nusantara 31

Mahasiswa PGSD Gelar Gebyar Seni Nusantara

Sidoarjo – Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (UNUSIDA) Program Studi (prodi) Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) menggelar kegiatan bertajuk Gebyar Seni Nusantara. Kegiatan tersebut dipusatkan di Gedung KBIH Rohmatul Ummah, Sidokumpul, Sidoarjo, Senin (23/01/2023).

Kegiatan ini menjadi salah satu tugas Ujian Akhir Semester (UAS) mahasiswa prodi PGSD mulai dari angkatan 2019, 2020 dan 2021. Dalam gebyar seni kali ini, seluruh mahasiswa menampilkan puluhan seni tari dari berbagai daerah nusantara, diantara-Nya tari persembahan dari Riau, tari janger dari Bali, tari merak dan tari manuk dadali dari Jawa Barat, tari piring dari Sumatra Barat, tari cublak cublak suweng dari Jawa Timur, dan sebagainya.

Rektor UNUSIDA, H. Fatkul Anam sangat mengapresiasi capaian yang dihasilkan oleh Prodi PGSD yang berhasil mengangkat performa UNUSIDA di masyarakat. Sebab, PGSD menjadi satu-satunya prodi yang mendapat akreditasi unggul.

“Di usia yang relatif masih muda 8 tahun, prodi PGSD menjadi kebanggaan di UNUSIDA, itu tidak mudah. Hal ini yang harus kita syukuri dengan kegiatan yang unggul,” ujarnya.

Ia sangat berterima kasih atas perjuangan dosen dan mahasiswa PGSD dalam mengenalkan UNUSIDA melalui pegelaran yang sangat luar biasa untuk mengangkat seni Nusantara

“Ini adalah kegiatan yang dipersiapkan secara mandiri dengan kreativitas. Dengan jumlah mahasiswa PGSD yang cukup banyak, mari kita besarkan UNUSIDA dengan semangat dan kebersamaan,” katanya.

Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UNUSIDA, Nurul Aini berharap akan menjadi kegiatan tahunan di Prodi PGSD UNUSIDA. Sebab, dapat menjadi sarana mengenalkan prodi PGSD pada masyarakat.

“Kegiatan pagelaran seperti ini terakhir dilaksanakan pada 2018 lalu, Alhamdulillah tahun 2023 dapat terlaksana kembali,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Program Studi (Kaprodi) PGSD UNUSIDA, Arie Widya Murni mengatakan, melalui kegiatan pagelaran seni seperti ini bertujuan agar mahasiswa dapat merasakan proses berkreativitas dalam mencintai seni nusantara. Selain itu, mahasiswa diberikan tugas untuk membuat kegiatan dalam rangka melatih dan mempraktikkan di depan umum materi yang sudah dipelajari.

“Sebelum menjadi guru SD nantinya, mahasiswa terlebih dulu dilatih untuk berani dan percaya diri memberi contoh guru teladan dalam mempersiapkan peserta didiknya kelak,” terangnya.

Ini tidak hanya pagelaran seni dan musik nusantara saja, akan tetapi juga dilengkapi dengan pameran dan bazar karya seni mahasiswa prodi PGSD.

“Semoga kegiatan ini dapat menginspirasi kita untuk mencintai aneka seni budaya di Nusantara yang sangat beragam,” pungkasnya.

(my/my)